DREAMERSRADIO.COM - Bagi kamu remaja yang sedang mengalami masa puber atau peralihan dari anak-anak menuju remaja, maka peneliti menyarankan agar menghindari makanan berlemak, tetapi kenyataannya pada saat itulah banyak remaja di masa tersebut lebih banyak mengonsumsi makanan berlemak.
Dilansir dari indiatimes, hal tersebut dikarenakan pada saat kamu mengonsumsi banyak makanan tinggi lemak ketika masa puber maka dapat mempercepat perkembangan sel-sel yang dapat memicu kanker payudara. Selain itu bibit kanker payudara ini bisa terus berkembang bahkan sampai dewasa.
Sebuah penelitian Breast cancer and the Environment Research Program di Michigan State University ini melaporkan, sebelum tumor yang menjadi kanker payudara muncul, terdapat sel-sel dalam payudara wanita yang berpotensi menjadi tumor.
Kemudian, sel-sel ini dapat berubah menjadi tumor apabila dipancing dengan makanan tidak sehat yang dikonsumsi secara terus-menerus termasuk saat pubertas, saat dimana payudara bertumbuh.
“Walaupun sel kanker dapat tumbuh karena hal lain, namun kebiasaan mengonsumsi makanan tinggi lemak terutama saat remaja dapat menjadi faktor utama pencetus tumbuhnya sel kanker,” ungkap Sandra Haslam, salah satu peneliti dari Michigan State University.
Sementara itu, kebiasaan mengonsumsi makanan berlemak saat remaja dapat menimbulkan timbunan lemak di tubuh. Lemak ini mengubah sel baik menjadi sel jahat dan berpotensi menjadi kanker. Karena itu, diterapkan pola hidup sehat sejak dini agar terhindar dari penyakit berbahaya seperti kanker.
Post a Comment