Wednesday, December 4, 2013

Walikota Prabumulih Mengaku Siap Terima Gelumbang Bergabung


Walikota Prabumulih Mengaku Siap Terima Gelumbang Bergabung

3 Des 2013

PRABUMULIH, PP - Petikan judul tersebut diatas adalah pernyataan kesiapan seorang pemimpin menyambut salah satu opsi yang disampaikan presedium pemekaran Kabupaten Gelumbang. Walikota Prabumulih ketika diminta tanggapannya seputar kemungkinan Gelumbang sekitarnya masuk ke wilayah Prabumulih jika permohonan pemekaran mengalami kendala, mengaku siap menerima rencana tersebut. 

Jika Gelumbang masuk dan bergabung ke Kota Prabumulih, menurut Ridho Yahya sangat bagus. Sangat bagus bukan berarti tidak mendukung keinginan masyarakat Gelumbang sekitarnya untuk dimekarkan menjadi Kabupaten. Karna lanjut orang nomor satu di Prabumulih ini, Gelumbang juga memiliki potensi yang cukup besar untuk dikembangkan dan pada perinsipnya gelumbang layak jadi Kabupaten.

Kemungkinan status Kota Prabumulih menjadi Kabupaten Jika Gelumbang mau bergabung, menurut adik kandung Bupati Ogan Ilir Mawardi Yayah ini mengatakan, hal tersebut masih perlu pembahasan lebih lanjut di DPRD. "Klo kita lebih memilih tetap menjadi Kota dan soal yang lainnya bisa dibicarakan lebih lanjut dengan wakil rakyat" ungkapnya disela-sela acara pelantikan Kades Muara Sungai di Pendopo Walikota Prabumulih.

Dikatakan, yang utama dan paling penting untuk saat ini dirinya masih fokus untuk mensejahterakan masyarakat kota Prabumulih. Jika pun ada kemungkinan yang lain soal rencana tersebut diatas, Ridho mengaku tetap siap. Demi kepentingan orang banyak Pemerintah Kota Prabumulih tetap siap menerima, tandasnya. (pp/01)

Post a Comment

Powered by Blogger.
Credits